Wabup Sidrap Ikuti Rapat Evaluasi Percepatan Penurunan Stunting di Kantor Gubernur Sulsel

  • Bagikan
Silakan Bagikan:

Makassar, fakta1.com— Wakil Bupati Sidrap Nurkanaah mengikuti Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program Percepatan Penurunan Stunting tingkat provinsi dan kabupaten/kota di Ruang Rapim Lantai 2 Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Rabu (10/12/2025).

Rapat yang digelar Pemprov Sulsel ini membahas capaian program kabupaten/kota, strategi intervensi berbasis data, serta rencana percepatan penanganan stunting.

Dalam forum tersebut Nurkanaah menyampaikan, Sidrap terus berupaya memperkuat integrasi layanan dan intervensi lintas sektor untuk menekan angka stunting.

Ia mengungkap kerja bersama menjadi kunci keberhasilan Sidrap hingga menerima Dana Insentif Fiskal (DIF) 2025 dari pemerintah pusat atas capaian penurunan stunting.

“Alhamdulillah, Sidrap memperoleh Dana Insentif Fiskal sebagai apresiasi pemerintah pusat atas kinerja penurunan stunting. Ini hasil kerja bersama seluruh perangkat daerah, tenaga kesehatan, dan kader di lapangan,” ujar Nurkanaah.

Selain itu, ia menegaskan program percepatan penurunan stunting di Sidrap juga mendapat dukungan kuat dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Hal itu terlihat dari kehadiran Wakil Gubernur Hj. Fatmawati Rusdi dalam pelaksanaan Program Genting (Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting) di Sidrap beberapa waktu lalu.

“Program ini memperkuat intervensi gizi, edukasi pola asuh, dan pendampingan keluarga, sehingga menjadi bukti komitmen bersama untuk mempercepat perbaikan gizi masyarakat,” tandasnya

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *