KONAWE – Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Konawe, Yones, S.E., M.M., menunjukkan ketegasan dan komitmen tinggi terhadap kualitas pengadaan sarana kesehatan, khususnya mobil laboratorium kesehatan daerah. Rabu 24 Desember 2025
Yones menjelaskan, mobil laboratorium tersebut pertama kali tiba pada November 2025. Setelah dilakukan pemeriksaan awal, kendaraan tersebut masih memerlukan proses perbaikan dan penyempurnaan sebelum dapat difungsikan secara optimal.
“Setiap pengadaan harus melalui pemeriksaan yang ketat. Sarana yang digunakan untuk pelayanan kesehatan masyarakat tidak boleh setengah-setengah,” tegas Yones.
Ia menegaskan, ketelitian dalam proses pengadaan sangat penting agar sarana yang digunakan benar-benar menunjang pelayanan kesehatan dan tidak menimbulkan hambatan di lapangan. Setelah dilakukan perbaikan sesuai spesifikasi yang dibutuhkan, mobil Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) dapat diserahterimakan pada pertengahan Desember 2025
Di bawah kepemimpinannya, Yones menegaskan tidak akan memberi ruang terhadap praktik-praktik yang menyimpang dalam proses pengadaan.
“Di Dinas Kesehatan Kabupaten Konawe, semua harus berjalan sesuai aturan. Tidak ada ruang untuk tindakan di luar ketentuan,” ujarnya.
Langkah tegas Dinas Kesehatan ini sejalan dengan arah kebijakan Pemerintah Kabupaten Konawe di bawah kepemimpinan Bupati Konawe H. Yusran Akbar, S.T., dan Wakil Bupati Konawe H. Syamsul Ibrahim, S.E., M.M., yang mengusung visi “Membangun Desa, Menata Kota Menuju Konawe Bersahaja.”
Visi tersebut menekankan tata kelola pemerintahan yang bersih, profesional, dan berorientasi pada pelayanan publik, khususnya di sektor kesehatan. Pengadaan sarana kesehatan, termasuk mobil laboratorium, diwajibkan memenuhi standar teknis agar manfaatnya dapat dirasakan secara optimal oleh masyarakat, baik di wilayah perkotaan maupun perdesaan.
Pengadaan mobil laboratorium kesehatan daerah bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan jangkauan layanan laboratorium, terutama dalam pemeriksaan dan pengujian sampel kesehatan.
Mobil laboratorium ini diharapkan mampu meningkatkan akses layanan kesehatan bagi masyarakat di daerah terpencil, mempercepat hasil pemeriksaan, serta meningkatkan kualitas dan akurasi pelayanan kesehatan.
Selain itu, keberadaannya juga mendukung berbagai program kesehatan pemerintah, seperti pencegahan dan pengendalian penyakit, imunisasi, serta efisiensi pembiayaan dengan mengurangi kebutuhan pengiriman sampel ke laboratorium pusat.
Mobil laboratorium kesehatan daerah tersebut dapat digunakan untuk berbagai jenis pemeriksaan, antara lain hematologi, kimia darah, mikrobiologi, parasitologi, dan serologi.
Dengan pengelolaan dan pengadaan yang cermat, Dinas Kesehatan Kabupaten Konawe berharap layanan laboratorium kesehatan semakin optimal dan manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.(*)














