Konawe – Selasa 13 Januari 2026, Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe melalui Bupati Konawe, H. Yusran Akbar, ST, melaksanakan peninjauan langsung ke wilayah terdampak bencana di Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe. Peninjauan tersebut dilakukan untuk memastikan kondisi masyarakat terdampak sekaligus meninjau secara langsung penanganan serta penyaluran bantuan yang dilakukan oleh pemerintah daerah.
Peninjauan lapangan ini merupakan bagian dari respons cepat Pemerintah Kabupaten Konawe terhadap bencana yang melanda sejumlah wilayah di Kecamatan Soropia. Kehadiran Bupati Konawe bersama jajaran pemerintah daerah diharapkan dapat memberikan kepastian kepada masyarakat bahwa pemerintah hadir dan bergerak cepat dalam menangani dampak bencana.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Konawe menyampaikan rasa prihatin dan empati kepada warga terdampak. Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat, terutama saat masyarakat menghadapi musibah.
“Pemerintah Kabupaten Konawe tidak tinggal diam. Kami hadir langsung untuk melihat kondisi masyarakat dan memastikan seluruh bantuan tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran,” ujar Yusran Akbar di hadapan warga.
Pada kunjungan tersebut, Bupati Konawe menyerahkan bantuan logistik kepada masyarakat terdampak bencana.
Bantuan yang disalurkan berupa bantuan pangan sebanyak 1 ton untuk 100 orang atau kepala keluarga, yang terdiri dari beras, mi instan, ikan kaleng, gula, teh, minyak goreng, selimut, sandal, serta pakaian. Bantuan tersebut diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar warga selama masa tanggap darurat.
Selain bantuan logistik, pemerintah daerah juga menyiapkan bantuan perumahan bagi warga yang rumahnya mengalami kerusakan. Bantuan perbaikan rumah tersebut akan ditangani oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Konawe, berdasarkan hasil pendataan dan tingkat kerusakan bangunan.
Tidak hanya itu, Dinas Sosial Kabupaten Konawe turut menyalurkan bantuan sosial bagi masyarakat terdampak, sebagai bentuk dukungan pemenuhan kebutuhan dasar dan perlindungan sosial bagi warga yang terdampak bencana.
Bupati Konawe juga menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus memantau perkembangan situasi di Kecamatan Soropia. Ia mengimbau masyarakat untuk tetap tabah, saling menguatkan, serta menjaga kebersamaan dalam menghadapi dampak bencana.
Dalam peninjauan tersebut, Bupati Konawe didampingi Sekretaris Daerah Konawe, Dr. Ferdinand Sapan, SP., MH, serta Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya, S.Pd., MM. Kehadiran unsur pimpinan daerah ini menunjukkan sinergi antara eksekutif dan legislatif dalam penanganan bencana.
Lebih lanjut, Bupati Konawe menyampaikan bahwa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Konawe akan segera melakukan asesmen menyeluruh terhadap kerusakan yang terjadi, baik rumah warga maupun fasilitas umum. Hasil asesmen tersebut akan menjadi dasar penanganan lanjutan, termasuk rehabilitasi dan perbaikan infrastruktur.
Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Konawe berkomitmen untuk terus mendampingi masyarakat terdampak hingga proses pemulihan berjalan optimal. Penanganan pascabencana akan dilakukan secara bertahap sesuai hasil pendataan dan kemampuan daerah, dengan melibatkan instansi terkait.
Kunjungan Bupati Konawe tersebut mendapat respons positif dari masyarakat Kecamatan Soropia. Warga menyampaikan apresiasi atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh pemerintah daerah, serta berharap proses pemulihan dapat segera dilaksanakan agar aktivitas masyarakat kembali normal.(*)














