FAKTA1.COM ENREKANG— Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 memiliki makna yang mendalam bagi Kejaksaan Negeri (Kejari) Enrekang, baik secara pribadi maupun sebagai institusi. Secara pribadi, Hari Bhakti Adhyaksa menjadi momen refleksi bagi setiap jaksa untuk meneguhkan komitmen dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan integritas dan profesionalisme. Bagi institusi Kejaksaan Negeri Enrekang, peringatan ini adalah kesempatan untuk memperkuat semangat dan kinerja dalam penegakan hukum serta pelayanan kepada masyarakat. Di depan Kantor Kejaksaan Negeri Enrekang Senin 22/7/24
Pada peringatan tersebut, Penjabat Bupati Enrekang, Dr. H. Baba SE, MM,.Dandim Enrekang Letkol Inf Augustiar Adinegoro, Sekda Enrekang Andi Sapada, Forkopimda, para kepala OPD, camat, kepala desa, serta tokoh masyarakat turut hadir.
Kehadiran mereka menunjukkan dukungan dan kerja sama lintas sektor dalam memperkuat pelayanan publik dan penegakan hukum di Enrekang.
Puncak-Hari Bhakti Adhyaksa -ke-64-kabupaten-enrekang, Pj-bupati-paparkan-kemajuan-pembangunan-daerah
Dalam rangkaian Hari Bhakti Adhyaksa, Kepala Kejari Enrekang Padelu S.H, S.Hum, menyampaikan beberapa pesan dan harapan untuk masyarakat Enrekang. Ia berharap agar masyarakat dapat semakin memahami dan menghargai hukum, serta bekerja sama dengan Kejaksaan dalam menjaga ketertiban dan keadilan. Selain itu, ia menekankan pentingnya inovasi dalam pelayanan publik dan peran aktif masyarakat dalam pembangunan daerah. Harapan lainnya adalah agar Kejari Enrekang terus meningkatkan kinerjanya dan menjalin kerja sama yang lebih baik dengan semua pihak demi kesejahteraan masyarakat. YdEkg