FAKTA1.COM, SIDRAP– Dalam upaya memastikan kesehatan dan kebugaran personil, Kepolisian Resor (Polres) Sidenreng Rappang (Sidrap) melaksanakan kegiatan Rikkes (Pemeriksaan Kesehatan) Berkala untuk T.A 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di teras Masjid Al-Ikhlas Mapolres Sidrap dan diikuti oleh 114 anggota, mulai dari perwira hingga bintara serta ASN. Senin (27/05/24)
Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K.,MH menyampaikan bahwa pemeriksaan kesehatan berkala ini merupakan bagian dari upaya Polres Sidrap dalam menjaga kesehatan personil agar tetap prima dalam menjalankan tugas dan pelayanan kepada masyarakat. “Kesehatan personil adalah prioritas kami, sehingga mereka dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Sidrap,” ujar AKBP Erwin
Rikkes berkala ini meliputi pemeriksaan umum seperti tekanan darah, kadar gula darah, kolesterol, telinga, gigi serta pemeriksaan tambahan lainnya seperti tes mata dan tes jantung. Pemeriksaan ini dilakukan oleh tim medis dari Bidokkes Polda Sulsel yang didatangkan khusus untuk memastikan pemeriksaan berjalan lancar dan komprehensif.
Selain pemeriksaan kesehatan fisik, kegiatan ini juga mencakup sosialisasi mengenai pola hidup sehat, pentingnya olahraga rutin, dan pengetahuan mengenai pencegahan penyakit menular. Personil yang hasil pemeriksaannya menunjukkan tanda-tanda masalah kesehatan akan diberikan tindak lanjut berupa rujukan untuk pemeriksaan lebih lanjut atau pengobatan.
Dengan adanya Rikkes Berkala ini, diharapkan seluruh personil Polres Sidrap dapat lebih waspada terhadap kondisi kesehatan masing-masing dan mengambil langkah preventif untuk menjaga kebugaran dan kesehatan mereka. “Kegiatan ini bukan hanya untuk mendeteksi dini masalah kesehatan, tetapi juga untuk membangun kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan di kalangan personil,” tambah Kapolres.
Polres Sidrap berkomitmen untuk terus melakukan pemeriksaan kesehatan berkala dan menyediakan fasilitas yang dibutuhkan agar personil dapat menjalankan tugas dengan maksimal dan optimal. (*)
Tinggalkan Balasan